Internet sudah menjadi kebutuhan semua orang, mencari informasi dan tutorial melakukan sesuatu bisa dilakukan sembari rebahan. Jadi sudah bukan zamannya ketika ada hal teknis yang tidak kita pahami, lalu kita enggan untuk bergerak. Padahal ada banyak tutorialnya di sana sini.
Banyak website yang membagikan pengalaman dan pengetahuan untuk pengunjungnya, seperti misalnya website dengan tajuk Junior Tekno. Sebuah website dengan niche teknologi seperti namanya. Salah satunya yakni website Junior Tekno atau JRTEKNO dikelola seorang bloger dari Jakarta bernama Sobur Gunawan. Hobinya olahraga dan menggambar. Meski begitu, ia kini bekerja sebagai IT Support yang juga senang berbagi melalui tulisan di blog. “Dari iseng-iseng menjadi hobi,” begitu katanya.
Junior Tekno Bantu Kamu Lewat Artikel Tutorial
Salah satu fokus pembahasan di Junior Tekno adalah artikel tutorial. Pada label atau kategori Tutorial banyak sekali artikel yang dibagikan untuk pengunjung. Untuk urusan teknologi memang cukup lengkap tutorialnya. Tak rugi menyusuri tiap postingan dari artikel satu ke artikel lainnya.
Untuk teman-teman yang hobi bermedia sosial ada berbagai tutorial bisa dijajal. Di antaranya, artikel berjudul 3 Tips Menambah Followers Instagram Terbaru Cepat dan Mudah. Instagram memang aplikasi yang cukup banyak penggunanya, sehingga artikel tentangnya pasti banyak yang mencari.
Sementara bagi pengunjung yang penasaran dengan password wifi tetangga, bisa tuh simak artikel tentang cara mengetahui password wifi paling unik. Menurut artikel tersebut, teman-teman bisa menggunakan aplikasi pembobol password wifi, bisa juga tanpa menggunakan aplikasi. Kepo? Baca sendiri artikelnya ya!
Banyak lagi tutorial terutama terkait teknologi yang bisa dibaca di blog Junior Tekno. Baik tips untuk laptop, gawai, aplikasi-aplikasi, dan sebagainya. Termasuk jika teman-teman mau mendaftar Google Adsense terutama bagi bloger pemula. Pemilik blog ini memang tak pelit membagikan ilmunya.
Menu Lain di Website Junior Tekno
Ternyata tak hanya melulu tentang teknologi yang bisa dibaca di Junior Tekno. Sobur Gunawan juga menyajikan tema lain yang pasti menarik buat teman-teman baca. Ada kategori Resep bisa dikunjungi. Di situ penulis membagikan banyak ragam resep makanan yang bisa dicoba.
Resep makanan ayam geprek sambal korek misalnya. Atau mau bikin makanan ringan telur bihun gulung dan tahu kres. Ada juga resep membuat martabak mini, kue kering kastengel, dan kue basah. Atau mau membuat es krim sendiri juga ada pembahasannya.
Tak hanya resep makanan enak saja, tapi juga mengulas makanan sehat bagi anak. Juga makanan untuk ibu hamil. Untuk teman-teman yang sedang diet pun, ada artikel resep masakan ayam untuk diet. Penasaran kan jadinya?
Rupanya pemilik blog Junior Tekno ini punya hobi bermusik juga. Ini bisa dilihat dari keberadaan label khusus kunci gitar pada kategori Chord. Sejauh ini postingan chord yang ada didominasi lagu-lagu Iwan Fals. Meski tentu masih banyak chord dari penyanyi lainnya yang diposting di blog ini.
Tentu yang utama dibahas tetaplah yang berbau teknologi. Informasi tentang macam-macam artificial intelegence ada dibahas. Pengertian, cara kerja, hingga contoh penerapannya yang bisa teman-teman gunakan sehari-hari. Siapa saja yang ingin memaksimalkan penggunaan printer pun bisa menyimak artikel yang ada seperti cara cleaning printer dan cara sharing printer dengan IP Address. Boleh dibaca juga untuk sekadar menambah wawasan.
Bagi yang cari rekomendasi saat hendak membeli smartphone baru, ada beberapa artikel review produk smartphone. Beberapa sudah diulas baik dari vendor Sony Xperia, Xiaomi, Luna, dan sebagainya.
Secara umum sesuai niche dan namanya, memang blog Junior Tekno ini pembahasan utamanya adalah tutorial dan teknologi. Bonus artikel dengan tema lain tentu menjadi nilai tambah tersendiri. Semoga banyak manfaat bisa teman-teman dapat dengan berkunjung ke Junior Tekno.